Koleksi Game dan Aplikasi Android Terbaik

Rumor Spesifikasi Xiaomi Mi 4c

Rumor Spesifikasi Xiaomi Mi 4c -  Sukses dengan Redmi 2, Xiaomi kembali menyiapkan smartphone terbarunya untuk meramaikan pasar ponsel pintar dunia. Sebelum memperkenalkan Mi 5 yang konon katanya akan menggunakan chipset Snapdragon 802, perusahaan teknologi asal Tiongkok itu ditengarai akan merilis smartphone penerus Xiaomi Mi 4 terlebih dahulu.
Seperti dilansir oleh Phone Arena pada Sabtu (22/8), ponsel pintar terbaru lansiran Xiaomi itu dipercaya adalah Xiaomi Mi 4c. Kemunculan Mi 4c semakin mendekati kenyataan setelah Xiaomi melakukan uji coba di benchmark AnTuTu. Dari hasil uji coba di benchmark AnTuTu, diketahui bahwa Mi 4c dibekali dengan bentangan layar berukuran 5 inci yang memiliki resolusi sebesar 1.080 x 1.920 piksel serta kerapatan layar mencapai 441 ppi.

XIaomi Mi 4c
XIaomi Mi 4c
Xiaomi Mi 4c juga akan dipersenjatai oleh chipset Snapdragon 808 yang di dalamnya terdapat prosesor Hexa-core berkecepatan 1.4 GHz. Selain itu, Xiaomi juga menyematkan prosesor grafis atau GPU jenis Andreno 418. Performa Xiaomi Mi 4c juga akan didukung oleh RAM berkapasitas 2 GB serta memori internal seluas 16 GB. Namun sayangnya, Xiaomi tak memberikan slot eksternal memori pada Mi 4c ini.

Untuk lini fotografi, Xiomi Mi 4c mengandalkan duet kamera belakang 13 MP dan kamera depan 5 MP. Ponsel pintar asal Negeri Tirai Bambu ini akan berjalan pada sistem operasi Android Lollipop 5.2.2. Xiaomi juga akan menanamkan teknologi tampilan antar muka MIUI 7. Mi 4c akan didukung juga oleh konektivitas 4G LTE, WiFi, Bluetooth 4.0, serta slot microUSB.

Sebelum diuji di benchmark AnTuTu, Xiaomi Mi 4c juga telah mendapatkan sertifikat dari badan sertifikasi smartphone Tiongkok, yaitu TENAA. Xiaomi sendiri akan menempatkan Mi 4c di pasar smartphone kelas menengah atas di mana vendor asal Tiongkok tersebut memang memiliki porsi yang sangat besar.

Sebagai informasi, kekuatan Xiaomi sendiri saat ini sedang diuji oleh kedatangan brand ponsel baru asal Jepang, UPQ. Sama seperti Xiaomi, UPQ juga menawarkan unit smartphone berspesifikasi tinggi, namun tetap dibanderol dengan harga yang tak terlalu mahal.
0 Komentar untuk "Rumor Spesifikasi Xiaomi Mi 4c"

Back To Top