Koleksi Game dan Aplikasi Android Terbaik

Tips Cara Meningkatkan GPU HP Android Untuk Bermain Game HD

Cara Meningkatkan GPU Android - Salah satu kelebihan smartphone Android adalah banyaknya dukungan ribuan game yang tersedia secara gratis dan dapat diunduh melalui Google Play Store oleh pengguna. Bahkan dari sekian banyak game yang ada tersebut, tak sedikit yang memiliki kualitas grafis sangat bagus setara dengan game PC atau Console. Saat ini memang banyak game-game dengan kualitas grafis HD (High Definition) yang semula hanya terdapat di PC atau konsol game kemudian diporting ke kernel Android agar bisa dimainkan melalui perangkat smartphone atau tablet Android. Sebagai contoh sebut saja jajaran game Android terbaik PES 2015, FIFA 2015, GTA, bahkan game perang sekelas COD kini juga bisa dimainkan lewat ponsel dengan kualitas yang tak kalah bagusnya. Tentu saja hal ini akan sangat memanjakan pengguna Android yang hobi bermain game.
Tips Cara Meningkatkan GPU Android Untuk Bermain Game HD


Masalahnya tidak semua smartphone Android mendukung semua game HD yang disajikan di Google Play Store. Tidak sembarangan ponsel bisa memainkan game HD karena sama halnya seperti game PC, ada spesifikasi tertentu yang disyaratkan untuk menjalankan game tersebut. Seperti biasa game berkualitas grafis tinggi membutuhkan dukungan hardware yang berspesifikasi tinggi seperti RAM, Memori, CPU, dan yang paling penting adalah GPU (pengolah grafis). GPU menjadi perangkat yang paling utama untuk menjalankan game. Tanpa GPU yang mumpuni, ponsel tak akan mampu menjalankan game secara sempurna.

Cara Meningkatkan GPU dengan GLTools Graphic Optimizer

Jika Anda memiliki ponsel Android namun dengan GPU yang termasuk seri lawas dan kurang powerfull untuk menjalankan game dengan grafis HD, ada sebuah cara untuk menyiasatinya yaitu dengan menginstall sebuah aplikasi bernama GLTools. Aplikasi ini hampir mirip dengan Chainfire3D yang mampu meningkatkan GPU hanya saja GLTools lebih aman jika dibandingkan Chainfire3D karena kemungkinan lag atau bootloopnya lebih kecil.

Tips Cara Meningkatkan GPU Android Untuk Bermain Game HD

Berikut ini fitur yang diusung oleh GLTools Graphic Optimizer :
  • Secara paksa akan mengubah renderring bitness serta resolusi semua aplikasi, namun tidak secara default.
  • Dapat mengubah nama GPU sehingga kemampuan GPU akan meningkat termasuk pada ponsel low end.
  • Dapat mengambil kendali penuh atas tekstur grafis
  • Dapat meningkatkan shader on-the-fly, sehingga kinerjanya menjadi lebih optimal
  • Dapat mengukur kinerja layar FPS Counter
Nah itulah fitur fitur atau kemampuan yang dimiliki oleh GLTools, sedangkan cara meningkatkan GPU Android dan langkah langkah pemasangannya adalah sebagai berikut ini:
  • Pastikan ponsel/tablet Android sudah dirooted
  • Unduh aplikasi GLTools
  • Setelah itu install dan jalankan aplikasi GLTools
  • Pada menu utama aktifkan pilihan Enable Custom Setting for This
  • Selanjutnya, ubah pengaturan Enable texture decompression serta Enable texture recompression ke posisi All
  • Aktifkan pilihan Use fake GPU info
  • Kemudian pada pilihan Use a template, pilih GPU sesuai keinginan.
  • Selesai.
Kini Anda siap memainkan game berkualitas grafis tinggi dan rasakan perbedaannya. Selamat mencoba. Namun di ingat tidak semua Game HD bisa dimainkan dengan trik ini, karena kemampuan lain seperti kapasitas RAM dan Processor juga sangat mendukung.
0 Komentar untuk "Tips Cara Meningkatkan GPU HP Android Untuk Bermain Game HD"

Back To Top